Lakupon.com

Lakupon, Daily Deals Voucher Belanja Online Harga Promosi Diskon Barang dan Jasa Termurah Terlengkap & Terbesar Indonesia

Macam, Jenis, dan Cara Merawat Lap Kanebo

Enkafill Lap Kanebo

Lap Kanebo - Macam, Jenis, dan Cara Mearawat Lap Kanebo, Lakupon.com, Jakarta. Lap Kanebo atau chamois adalah sebutan untuk lap yang biasanya dipakai untuk menghilangkan sisa-sisa butiran air yang melekat pada lapisan terluar mobil atau motor. Terkadang jenis lap ini dapat juga dipergunakan untuk membersihkan peralatan rumah tangga, karena lap jenis ini memiliki kemampuan menyerap air dengan baik. Hal ini dikarenakan oleh bahan kanebo tersebut, kanebo terbuat dari bahan yang lentur dengan kerapatan serat yang baik, berbeda dengan jenis lap lain yang terbuat dari jenis kain biasa yang kurang mampu untuk menyerap air.

Lap kanebo memiliki beberapa kelebihan bila dibandingkan dengan jenis lap pada umumnya, diantaranya adalah: kemampuan untuk menyerap air lebih baik, mudah diperas ( cepat kering ), mempercepat kinerja pemakai, meminimalisir goresan saat dipakai, serta mudah bila dibersihkan.

Bagi anda yang terbiasa dengan ritual mencuci kendaraan sendiri, tentu tidak asing lagi dengan benda yang satu ini. Lap yang cukup populer ini adalah jenis lap yang banyak digunakan untuk membersihkan bagian terluar kendaraan baik itu mobil ataupun motor, lap ini memiliki kemampuan daya serap yang tinggi terhadap air, karena hal tersebut maka sangan berguna sekali untuk mengeringkan mobil atau motor pada bilasan terakhir.

Dengan kemampuannya menyerap air maka lap jenis ini harus dirawat dengan baik agar dapat tahan lama dan selalu siap untuk digunakan kapan saja, berikut tips merawat Lap Kanebo/chamois.
  • Gunakanlah pada bilasan terakhir, yaitu setelah seluruh bagian kendaraan telah dibilas dengan air bersih, sehingga sudah tidak ada lagi sisa-sisa buih sabun yang melekat.
  • Bila saat digunakan, usahakan untuk tidak terlalu kuat saat memeras kanebo, cukup dikepal dengan jari telapak tangan, hal ini untuk menghindari agar lap tidak mudah robek.
  • Hindari mengelap bagian yang mengandung minyak, oli, bensin, atau cairan lainnny (selain air)
  • Jangan menjemur kanebo sampai kering, karena akan membuat kaku lap tersebut, karena saat kanebo dalam keadaan kering akan menjadi rapuh, dan sangat rentan robek.
  • Setelah selesai pemakaian, simpanlah lap kanebo di tempat/wadahnya dengan syarat kanebo masih dalam keadaan lembab.
  • Janganlah menggunakan sikat bila akan membersihkannya , karena akan merusak serat nya.
  • Hindari mencuci dengan deterjen, serta hindari mencuci kanebo dengan mesin cuci.

Cara mencuci kanebo:
  1. Rendam dalam air bersih lalu dikucek sedikit dan diperas hingga bersih,
  2. Ulangi proses tersebut untuk beberapa kali sampai lap benar-benar bersih, 
  3. Bila ada kotoran atau noda yang sulit hilang maka cobalah untuk menyemprotnya dengan air bertekanan, Agar seluruh kotoran yang masuk ke dalam serat dapat terbawa oleh aliran air.
  4. Setelah selesai dicuci sebaiknya disimpan dalam wadah tertutup dan masih dalam keadaan basah.
  5. Bila ingin memberi sabun hendaknya dicoba dengan sabun mandi cair yang tidak merusak lap.

Lap Kanebo

Banyak sekali jenis lap untuk mencuci mobil dengan berbagai merk ditawarkan di pasaran, namun tidak semua memiliki kualitas yang sama. Karena tidak semua Lap Kanebo cukup baik untuk digunakan merawat kendaraan kesayangan kita. Banyak juga yang mengaku memiliki kualitas baik , namun justru berbanding terbalik pada kenyataan. Ingin tahu lebih banyak mengenai macam Lap Kanebo, berikut sekilas penjelasannya.

Lap Chamois atau orang lebih mengenalnya dengan Lap Kanebo enkafill. Lap chamois merupakan lap yang mempunyai kemampuan untuk menyerap air lebih banyak daripada lap biasa. Biasanya lap ini digunakan pada saat mengeringkan kendaraan, tetapi sebenarnya fungsinya tidak hanya mengeringkan kendaraan. Lap berjenis chamois paling banyak dipilih orang untuk merawat kendaraan mereka, namun ternyata lap jenis ini banyak yang dipalsukan dengan kain sintetis dan bahan campuran lain. Tentu saja hal ini memiliki efek buruk bagi cat kendaraan kita, dari daya serap yang kurang baik sampai merusak cat kendaraan kita. Keaslian lap jenis ini ditandai dengan bahan dasar yang terbuat dari kulit domba. Harga untuk lap chamois ini juga bervariasi. Lap yang paling terjangkau seharga 5 - 10 ribu rupiah yang biasanya ditawarkan saat kita menunggu lampu merah namun memiliki kualitas buruk. Ada juga yang seharga 120 ribu rupiah dan memiliki kualitas sangat baik dari segi penyerapan air juga bahan yang bagus sehingga tidak merusak lapisan cat pada mobil kesayangan kita. Anda harus teliti dengan tulisan "chamois" yang terdapat pada kemasan tiap jenis lap yang banyak sekali beredar, karena hampir 90% hal tersebut hanyalah akal-akalan produsen untuk menarik minat konsumen. Cara itu mereka lakukan agar produk tiruan produksinya dapat menyerupai spesifikasi lap berbahan chamois yang asli. Lagipula kualitas dari segi ketahanan juga berbeda, yang palsu akan cepat robek, mengeras, kasar, hanya dalam hitungan minggu.

Lebih baik membeli produk yang asli berbahan chamois pada supermarket besar atau toko khusus yang menjual peralatan perawatan kendaraan seperti Raja Discount. Walaupun yang asli lebih mahal, toh tidak ada ruginya daripada Anda mengeluarkan uang belasan sampai puluhan juta rupiah untuk mengecat ulang kendaraan dikarenakan lap seharga 5 - 10 ribu rupiah.

Lap kedua yang saat ini lumayan orang mengenalnya adalah Lap Microfiber, yaitu lap yang mempunyai lubang-lubang micro yang didalamnya terdapat celah benang berbentuk kail. Fungsi utamanya adalah sebenarnya digunakan untuk menghilangkan noda air yang masih menempel pada body kendaraan, jadi lap ini disarankan digunakan setelah proses pencucian. Setelah semua kering , maka lap microfiber ini bisa digunakan sebagai finishing. Oh iya lap microfiber ini tidak boleh basah-basahan alias tidak bisa untuk mencuci dan menyerap air.

Lap ketiga ini adalah pengembangan dari lap chamois dan lap microfiber, yaitu Lap Wash mitt yang dapat digunakan untuk mencuci mobil seperti halnya lap chamois. Dimana bentuknya seperti kantung yang mempunyai busa lembut didalamnya, tetapi lap ini tidak bisa dipakai untuk proses pengeringan hanya untuk mencuci saja.

Sekian informasi seputar Macam, Jenis, dan Cara Mearawat Lap Kanebo. Semoga bermanfaat dan dapat menjadi referensi anda semua yang ingin membeli lap cuci mobil baru.
Share on Google Plus

About Lakupon

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment